Cara Cepat dan Unik Membuat Konten Sendiri

Spread the love

Konten menjadi faktor penting untuk menaikkan traffic suatu website. Maka dari itu konten yang dibuat haruslah berkualitas, Untuk membuat konten secara teratur dan berkualitas Anda bisa menyewa jasa penulis artikel atau copywriter.

Namun bila Anda tidak ingin mengeluarkan anggaran dan ingin membuat konten sendiri, Anda bisa mengikuti beberapa cara ini agar Anda dapat membuat konten sendiri dengan cepat dan juga berkualitas:

Begitu Menemukan Ide Segera Catat Ide Tersebut

Ada saatnya ide muncul secara tiba-tiba pada pikiran Anda. Bila hal itu terjadi pastikan Anda segera mencatatnya. Walaupun ide itu terlihat muncul secara acak atau tidak beraturan namun Anda bisa mencatatnya dulu agar ide tersebut tidak hilang begitu saja.

Karena apa yang kita pikiran di awal dan pikiran kita selanjutnya terkadang berbeda. Akan sangat disayangkan bila ide yang ada kita lupakan begitu saja. Ide yang sudah tercatat kemudian dapat Anda pikirkan kembali dan mengembangkan ide tersebut menjadi lebih luas.

Merekam Ide yang Anda Temukan

Pada beberapa orang, lebih mudah mengeluarkan apa yang dipikirkan dengan cara membicarakannya langsung daripada menuliskannya. Ide kadang muncul dengan cepat dan tak terbendung sehingga terkadang ketika kita menuliskan ide tersebut menjadi hilang karena kecepatan menulis kita yang tidak cukup baik.

Oleh karena itu mengatakan ide-ide tersebut sambil merekamnya dapat menjadi cara lain. Sehingga kemudian Anda tinggal mendengarkan kembali audio rekaman Anda dan mengembangkan ide-ide tersebut menjadi konten yang berkualitas.

Gunakan Tools Untuk Mempersingkat Waktu Menulis

Terkadang kecepatan mengetik kita menjadi masalah saat membuat konten. Namun saat ini dapat menggunakan fitur voice typing untuk mempercepat waktu menulis Anda. Selain mempercepat waktu menulis Anda juga tidak perlu sibuk dan capek menekan keyboard Anda.

Fitur voice typing ini ada pada Google Docs. Untuk menggunakan fitur ini Anda bisa membuka Google Docs terlebih dahulu, kemudian klik tab Tools dan klik Voice typing. Bila muncul ikon mikrofon, maka Anda tinggal menekannya dan mengatakan apa yang ingin Anda tulis pada dokumen Anda.

Namun tools ini hanya bisa digunakan bila konten yang Anda tulis dalam Bahasa Inggris, sedangkan untuk Bahasa Indonesia belum tersedia. Anda pun bisa mengeditnya bila terjadi kesalahan penulisan.

Atasi Writers Block yang Muncul

Writers block merupakan suatu keadaan penulis yang tidak mampu menghasilkan karya baru. Terkadang Anda tidak mampu menyelesaikan tulisan Anda karena bingung memikirkan ide yang akan ditulis, memikirkan kalimat apa yang perlu ditulis selanjutnya.

Setiap orang pernah mengalami hal ini, termasuk jasa penulis artikel. Namun keadaan ini bisa diatasi dengan cara memikirkan untuk apa artikel tersebut ditulis, apa kegunaan artikel tersebut sehingga Anda perlu menulisnya. Dengan cara itu diharapkan dapat memunculkan ide sehingga Anda dapat melanjutkan tulisan Anda.

Sediakan Waktu Istirahat

Bila Anda berpikir bahwa istirahat justru akan menghambat pekerjaan Anda, maka Anda salah. Istirahat justru dapat membuat produktivitas Anda meningkat. Ambillah waktu istirahat singkat yaitu 5 menit setelah Anda bekerja selama 25 menit lalu. Lalu ambil istirahat panjang 15-30 menit setelah bekerja selama 2 jam.

Demikianlah beberapa cara agar Anda dapat membuat konten dengan cepat. Bila Anda tidak ingin repot dan memiliki anggaran, Anda bisa menggunakan jasa penulis artikel. Namun jika tidak ingin mengeluarkan anggaran maka Anda harus menyiapkan banyak waktu untuk dapat menulis konten Anda sendiri dan mengatur waktu agar konten dapat selalu dikeluarkan secara teratur.